Pilih mana SMA atau SMK ? Simak Artikel dibawah ini untuk menjawab segala kebingungan kamu.

Bingung Mau Kemana Setelah Lulus SMP?

Lebih baik SMA atau SMK? Simak jawabannya disini!

Persuasif – Bagi para siswa yang sudah lulus dari Sekolah Menengah Pertama (SMP) pasti masih bingung mau memilih SMA atau SMK, mana yang lebih baik diantara keduanya? Keduanya tentu saja memiliki kelebihan dan keunggulannya masing-masing, agar tidak bingung, simaklah artikel ini sampai akhir.

Pengertian SMA & SMK

  • SMA (Sekolah Menengah Atas)
    SMA merupakan satuan Pendidikan setelah menyelesaikan jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sederajat yang mengedepankan pada kemampuan teoritis siswa atau dengan kata lain, anak SMA lebih banyak belajar di dalam kelas dengan mempelajari teori dari masing-masing peminatan yang dipilih. Lulusan pendidikan SMA ditujukan untuk fokus melanjutkan Pendidikan ke perguruan tinggi.
  • SMK (Sekolah Menengah Kejuruan)
    SMK merupakan satuan Pendidikan setelah menyelesaikan jenjang Sekolah Pertama (SMP) dan  Sederajat dengan mengedepankan praktik sesuai dengan bidang kejuruan yang dipilih. Lulusan pendidikan SMK ditujukan untuk terjun dalam dunia kerja dan bisa juga melanjutkan ke perguruan tinggi sesuai dengan jurusan yang dipilih Ketika SMK.
  • Peluang Masa Depan
    Lulusan SMA dan SMK sama-sama memiliki peluang untuk sukses di masa depan. Keduanya dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi (kuliah) atau juga bisa langsung bekerja, namun terdapat poin plus bagi lulusan SMK karena mereka memang disiapkan untuk terjun langsung dalam dunia kerja, dikarenakan selama di bangku sekolah sudah memiliki skill atau keahlian khusus yang dipelajari baik secara teori (di dalam kelas) maupun secara Praktek Kerja Industri (Prakerin) yang memang sudah menjadi bagian yang tidak dapat dipisahkan dalam program SMK. Lulusan SMK memang telah disiapkan untuk bekerja setelah lulus dan memiliki kesempatam besar untuk diterima di dunia kerja dan industri. Sedangkan lulusan SMA belum memiliki kesiapan yang matang untuk bekerja secara skill karena belum memiliki pengalaman dalam dunia kerja dikarenakan selama bangku sekolah lebih banyak belajar secara teori dibandingkan dengan praktik. Peluang lulusan SMA setelah lulus dalam dunia kerja masih terbuka namun kesempatannya kecil, maka dari itu tak jarang dari lulusan SMA memilih untuk melanjutkan Pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Bagi lulusan SMA yang tidak ingin melanjutkan kuliah dan ingin bekerja akan lebih sulit bersaing, karena selama di SMA belum dibekali keterampilan khusus untuk memasuki dunia kerja secara langsung.

Itulah  penjelasan singkat mengenai SMA dan SMK, semoga penjelasan dapat membuka pemahaman anda mengenai SMA dan SMK. Terdapat 2 tips yang tepat untuk menentukan pilihan antara SMA atau SMK,

berikut 2 tipsnya :

 

  1. Kenali Bakat dan Minat, perlu diketahui bahwa anda harus mengenal bakat dan minat sebaik mungkin karena hal tersebut memiliki peran penting dalam menentukan pilihan sekolah, kesesuaian antara bakat dan minat akan berpengaruh dalam menjalankan segala kegiatan pembelajaran selama di sekolah
  2. Cari Referensi Sekolah, Anda tidak perlu terlalu terburu-buru dalam memilih sekolah mana yang layak untuk anda tempati, anda dapat mencari referensi sekolah-sekolah dengan membaca brosur sekolah, membuka web sekolah dan media sosial sekolah atau bahkan mengujungi sekolah secara langsung.

Masih bingung ?

Bagi teman-teman yang belum memiliki referensi sekolah, admin akan memperkenalkan 1 sekolah ternama di Jakarta yaitu, “SMK SUMBANGSIH MULTIMEDIA” yang berlokasi di Jalan Ampera Raya Nomor 3-4 Jakarta Selatan. 

Terdapat 2 program keahlian atau jurusan di SMK Sumbangsih Multimedia, yaitu Animasi dan DKV.

Sekolah ini sudah Ter-Akreditasi A selain itu terdapat juga berbagai fasilitas yang dapat menunjang siswa dalam kegiatan belajar maupun meningkatkan skill dan kemampuannya sesuai dengan bidang yang dipilih, berikut beberapa fasilitas yang disediakan oleh SMK Sumbangsih Multimedia :  ruang kelas, ruang perpustakaan,  lab broadcasting, lab studio animasi, ruang musik. ruang produksi, ruang business centre, lab komputer, kantin, lapangan olahraga, mushola,  dan taman sekolah.

Saat ini SMK Sumbangsih Multimedia juga sedang membuka PPDB gelombang 3, bagi anda yang tertarik untuk mendaftar di SMK Sumbangsih Multimedia silahkan kunjungi website PPDB Online resmi sekolah atau dapat mengunjungi  sekretariat PPDB SMK Sumbangsih Multimedia.

(Persuasif – Nursyamsi Zainuddin, S.Pd)

Jadi apa kamu masih bingung memilih sekolah yang dipilih,  jika sudah tidak bingung lagi segera mendaftar di PPDB Online